Beasiswa Studi S3 DIKTI

Diposting oleh Job seeker | 05.12 | | 0 komentar »

Departemen Pendidikan Nasional DIrektorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) menawarkan beasiswa S3 gelombang IV untuk alokasi tahun 2010. Beasiswa ini diperuntukan kepada dosen tetap dan dosen PNS. Beasiswa ini dibuka bagi pelamar yang akan studi ke luar negeri selain ke Amerika. Adapun persyaratan yang harus dipenuhi:
Surat pencalonan dari Dekan ditujukan kepada Rektor
Form A DIKTI
Letter of Acceptance dari perguruan tinggi luar negeri yang terakreditasi
Fotocopy ijasah S1, S2
Bukti kemampuan berbahasa Inggris (TOEFL/IELTS), Jerman, Perancis, Jepang, atau bahasa lain yang masih berlaku (tidak lebih dari 2 tahun terakhir)
3 surat rekomendasi
Melampirkan rencana riset
Melampirkan formulir konfirmasi data rencana keberangkatan

Berkas rangkap 2 mohon disampaikan ke Kantor Urusan Internasional UGM paling lambat 30 November 2009



Informasi lebih lengkap, klik disini

0 komentar